
ABNEWS – Tokoh politik di Tanah Air diharapkan menciptakan kondisi aman dan kondusif supaya ekonomi tetap tumbuh positif menjelang Pemilihan Umum (Pemilu) 2024.
Hal tersebut diungkapkan Wakil Ketua Umum Kamar Dagang dan Industri (KADIN) bidang Pengembangan Otonomi Daerah, dalam keterangannya yang dilansir Antara, Minggu (16/7/2023).
“Tokoh-tokoh politik harusnya mampu menciptakan kondisi yang kondusif dan tidak gaduh. Itu juga akan membuat ekonomi kita tumbuh positif,” kata Sarman Simanjorang.
Menurut Sarman, dengan kondisi politik yang kondusif akan membuat investor tidak ragu masuk ke Indonesia, dan pengusaha juga bisa merasa yakin.
Namun sebaliknya, kata Sarman, kegaduhan politik akan membuat para pengusaha berupaya menarik diri.
“Para investor juga akan ragu untuk masuk,” ucapnya di sela-sela Rapat Pimpinan Provinsi (Rapimprov) Kadin Bali.
Oleh karena itu, laniut Sarman, menjadi tantangan dan tugas bersama agar proses politik mendatang bisa berjalan damai, tertib dan baik.
“Walau ekonomi Indonesia tumbuh kuat 5,03 persen pada kuartal I-2023, Indonesia masih menghadapi tantangan perlambatan ekonomi global dan konflik geopolitik,” katanya.
Bahkan diungkapkan Sarman, kondisi ekonomi dunia sedang tidak baik-baik saja akibat konflik geopolitik global yang mempengaruhi inflasi di Indonesia.
“Termasuk ekonomi di negara-negara di dunia,” ungkapnya. (*)
Related Posts
Munas VII IKA PMII Jadi Ajang Konsolidasi dan Silaturahmi Alumni
Puslatpurmar-8 Teluk Ratai Gelar Pembinaan Character Building Pelajar SMKK BPK Penabur Lampung
Kakor Lantas Polri Tinjau Kesiapan Operasi Ketupat Krakatau 2025 di Pelabuhan Bakauheni
Munas Forkonas PP DOB Lanjutkan Upaya Pemekaran Wilayah Setelah 10 Tahun Moratorium
Wali Kota Bandar Lampung Terpilih Eva Dwiana jalani Gladi Bersih di Monas
No Responses