DPD Komando Garuda Sakti Aliansi Indonesia Provinsi Lampung Melakukan Kunjungan Kerja ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Lampung.

ABNEWSCOM.- Bandar Lampung-Ketua KPU Provinsi Lampung, Erwan Bustami diwakili oleh Staf Sekretaris KPU Provinsi Lampung, Ismail menerima kunjungan kerja dari DPD Lembaga Komando Garuda Sakti Aliansi Indonesia Provinsi Lampung dalam rangka membahas Kesiapan dan Pengawasan untuk mensukseskan Piigub Lampung dan Pilwalkot Kota Bandar Lampung 2024.

Kunjungan kerja Kabid Pemberantasan Korupsi, Mulgandri Kusnindra,SE., Kabid Aset Negara,Maylenzar, Kabid Pengawasan dan Pencegahan Narkotika, M.Iqbal serta Kabid Media Komunikasi Informatika, Suherman dari DPD Lembaga Komando Garuda Sakti Aliansi Indonesia Provinsi Lampung mewakili Ketua, Hertop Halil.Ke Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Lampung,Jum’at (22/11/2024)

Mulgandri Kusnindra ,”mengungkapkan pentingnya sinergi antara KPU dan Lembaga Komando Garuda Sakti Aliansi Indonesia Provinsi Lampung dalam mengantisipasi potensi masalah yang mungkin muncul selama tahapan Pilkada yang berlangsung pada 27 November 2024.”

Kunjungan kerja DPD Lembaga Komando Garuda Sakti Aliansi Indonesia Provinsi Lampung Lampung disambut baik oleh Staf Sekretaris KPU Lampung, Ismail Dalam keterangannya, Staf Sekretaris KPU Provinsi Lampung, mengapresiasi DPD Lembaga Komando Garuda Sakti Aliansi Indonesia Provinsi Lampung turut dalam pengawasan selama
penyelenggaraan Pilgub Lampung dan Pilwalkot Bandar Lampung tahun 2024.

Ismail mengatakan ,”bahwa pada setiap tahapan pemilu KPU Provinsi Lampung terus berupaya bersinergi terhadap semua pihak demi terciptanya Pilgub Lampung dan Pilwalkot Bandar Lampung Jujur dan Adil”

Pada kesempatan yang sama Kabid Pemberantasan Korupsi, Mulgandri Kusnindra,SE. mengatakan ,”Kita harus tetap waspada dan mengedepankan upaya pencegahan agar meminimalisir persoalan yang muncul pada pelaksanaan Pilgub Lampung dan Pilwalkot Bandar Lampung yang Jujur dan adil menuju Indonesia Emas ,” tegasnya Kepada ABNEWS.COM.

Beliau menambahkan bahwa mencegah permasalahan jauh lebih ringan dibandingkan menyelesaikannya setelah terjadi.

Kabid Pemberantasan Korupsi, Mulganrdri Kusnindra,SE. mengapresiasi langkah-langkah KPU Provinsi Lampung sebagai penyelenggara pemilu selama menjelang pilkada, Ia juga menghimbau seluruh ASN di Provinsi Lampung untuk tetap menjaga netralitas tidak terlibat dalam kegiatan politik dan masyarakat tidak terlibat dalam Money politik.(ABN3)

Subscribe

Thanks for read our article for update information please subscriber our newslatter below

No Responses

Comments are closed.